Senin, 01 April 2013

Hal-hal Aneh Pada Awalnya, Tapi Masuk Akal Pada Akhirnya

Hal-hal Aneh Pada Awalnya, Tapi Masuk Akal Pada Akhirnya


Gimana yah, kalo sinetron Tukang Bubur Naik Haji diganti dengan Tukang Bakso Naik Haji? Ratingnya sama gak ya?

Ketika orang bercerita tentang orang memakai sepatu hak tinggi, suara sepatu hak tingginya itu ‘ketoplak ketoplak ketoplak’ atau ‘telektok telektok telektok’?

Jika kamu sedang mendekati gebetan kamu, dan merayunya, tapi gak bisa merayu. Bawa gebetan kamu ke Rumah Sakit, mintalah Suster untuk merayu gebetan kamu.

Supaya anak-anak menjadi berani, tukarlah boneka-boneka mereka dengan boneka jelangkung

Contoh fans fanatic garis keras: Nama aslinya Markonah tapi dia ganti nama Korea ‘Joo Min Ah’

Pengen keliling dunia? Ambil peta dunia, taruh di bawah, kelilingi peta itu
Buat cowok: Cewek suka yang namanya cowok yang sudah mapan. Lo bilang ke cewek, kalo elo udah mapan dan punya perusahaan kopi, walaupun elo gak tau jenis-jenis kopi.

Menurut gue: Olahraga yang paling melelahkan adalah Catur. Karena sering mengangkat Benteng, Raja, Prajurit.

Jangan cepat percaya dengan yang namanya Partai Politik!, apalagi yang ada iklannya, ‘Katakan TIDAK padahal KORUPSI’

Pertanyaan: Kenapa Gas LPG 3 kg, mudah meledak?
Jawaban: Karena warnanya Hijau. Kan ada lagunya ‘Balonku ada 5 rupa-rupa warnanya. Hijau, Kuning, Kelabu, Merah Muda, dan Biru. Meletus Balon Hijau, DORR!!’

Dr. FAUZI: Kubayagkan sempat ada orang India di timnas Indonesia. Pemain sepak bola yang jago, Cristiano Ronaldo, itu lari lurus, kaki bengkok-bengkok. Orang India, lari lurus, kepala bengkok-bengkok.

Kenapa pak Ogah gak punya rambut? Karena Pak Ogah mintanya Cuma Rp 500.00, coba kalo gondrong, mintanya pasti Rp 500.000

Kalo orang Botak di depan itu artinya dia Ilmuan. Kalo botak di belakang, itu artinya dia Sejarawan. Kalo botak di samping kiri dan kanan, itu artinya dia marah. Soalnya salah potong rambut

Kalo kita tidur lebih enak napas pake mulut apa hidung?

Kebanyakan di sinetron itu orangnya Pinter-pinter. Kalo ketahuan bohong, mereka pinter ngeles


Buang air besar kalo cebok lebih nyaman pake air apa tisu?

Raditya Dika: Besarnya sebuah diskon berbanding lurus dengan tingkat keganasan cewek di Mal tersebut. Diskon 20%: ‘eh, mana baju, gue mau baju.’ Diskon 50%: ‘baju mana, baju mana, baju.’ Diskon 70%: ‘itu baju gue, itu baju gue (sambil mau bunuh orang).’

Kata orang, kalo wajahnya mirip, berarti mereka jodoh. Berarti SBY sama Budiono jodoh, soalnya wajah mereka mirip

Konon katanya, yang membuat kita berhasil bukan orang yang kita kenal, malainkan orang yang mengenal kita yang membuat kita sukses. Maka, jika kalian pengen di kenal banyak orang, jadilah koruptor, karena sekarang demam koruptor di Indonesia.
 

 

1 komentar: